Benarkah Childfree Seperti Gitasav Bikin Wanita Awet Muda? Ini Kata Riset

WARTASULUH.COM- YouTuber Gitasav atau Gita Savitri Devi jadi trending topic di Twitter. Dia menyebut tidak memiliki anak merupakan anti aging alami. Benarkah?
Gitasav menjadi trending topic di Twitter pada Senin (6/2/2023). Dia ramai dibicarakan netizen setelah akun Askrlfess mengunggah ulang komentar Gitasav di Instagram terkait soal anak.
"Menurut kalian real ga sih punya anak tu bikin cepet tua? ini bukan bahas soal perawatan kulitnya dulu, I mean.. stressnya lebih berat banget kalo punya anak ketimbang yang nggak. (cuma perkiraanku loh ya). no salt," demikian akun Askrlfess menulis dalam unggahan di Twitter.
Unggahan tersebut juga menyertakan tangkapan layar komentar Gitasav di Instagram. Dalam tangkapan layar itu Gita membalas komentar netizen di unggahan Reels buatannya.
Gita mengunggah Reels dengan caption Talking about the freedom and independence. Sedangkan dalam video Reels buatannya dia menulis 'POV: You Are In Your 30s and dont have any kids."
Seorang netizen mengomentari unggahan Reels Gita tersebut dengan memuji sang YouTuber. Dia menyebut Gita berwajah lebih muda darinya yang usianya 24 tahun.
"Aku yg umur 24 kalah sm ka git pdhl udah 30