Diva Renatta Jayadi Atlet Lompat Galah Indonesia Pecahkan Rekor SEA Games 2025 Thailand, Dukungan Orangtua Jadi Kunci
Diva Renatta Jayadi atlet Lompat Galah Indonesia pecahkan Rekor SEA Games 2025 Thailand dan rekor nasional. Dukungan orangtua jadi kunci Diva terus melangkah. Diva meraih emas setelah melakukan lompatan 4,35 meter di Stadion Supachalasai, Bangkok.
WARTASULUH.COM, JAKARTA - Diva Renatta Jayadi atlet Lompat Galah Indonesia pecahkan Rekor SEA Games 2025 Thailand dan rekor nasional. Dukungan orangtua jadi kunci Diva terus melangkah. Diva meraih emas setelah melakukan lompatan 4,35 meter di Stadion Supachalasai, Bangkok.
Angka itu tercatat sebagai loncatan paling tinggi se-Asia Tenggara. Jelas ini menjadi momen sejarah bagi Diva dan dunia atletik Indonesia.
Dia bersyukur atas prestasi yang didapatnya, setelah melakukan latihan yang keras dan disiplin. Emas tersebut, kata Diva, sangat berarti dalam kiprahnya sebagai seorang atlet.
“Aku memecahkan rekor nasional dan juga rekor SEA Games. Senang banget akhirnya bisa menyumbangkan medali emas. Emas ini sangat berarti untuk aku, segalanya. Perasaannya benar-benar tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata,” ujar Diva, dikutip Wartasuluh.com dari laman Kemenpora.go.id, Kamis (8/1/2026).
Di balik kesuksesan itu, Diva tak lupa menyebut peran besar keluarganya. Sosok ayahnya, Nunung Jayadi, menjadi inspirasi utama dalam perjalanan kariernya.
Sang ayah merupakan mantan peloncat galah yang sejak awal terus membimbing, menjadi penyemangat, serta memberikan dukungan penuh di setiap fase perjuangan Diva.
Tak kalah penting, peran sang ibunya juga menjadi penopang emosional yang membuat Diva mampu bertahan di setiap langkah. Dukungan orangtua yang konsisten membuat Diva terus melangkah.
“Terima kasih untuk ayahku. Dia sangat support aku. Begitu juga mamaku. Mereka selalu mendukung aku sampai di titik ini dan membantu aku untuk terus berjuang,” kata Diva.
Selain keluarga, Diva turut memberikan apresiasi kepada pelatihnya, Fredrick, yang telah mendampingi dan membimbingnya dengan penuh dedikasi.
“Terima kasih juga untuk pelatih aku, dia bantu aku banyak,” pungkasnya. (kha)


Lestari 



