Pemko Pekanbaru Kembali Terapkan PJJ, Ortu Rela Rangkap Kerjaan
Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) akan diberlakukan lagi oleh Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru
WARTASULUH.COM, PEKANBARU - Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) akan diberlakukan lagi oleh Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru kepada sekolah-sekolah. Kebijakan ini dilakukan mengingat 40 kelurahan di Pekanbaru berada di zona merah Covid-19.
Demikian dikatakan Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru Ismardi Ilyas, Rabu (19/5/2021). "Untuk menekan pertambahan kasus Covid-19 di Kota Pekanbaru, kita memutuskan untuk menghentikan belajar tatap muka di sekolah. Kegiatan belajar mengajar dilakukan jarak jauh atau dalam jaringan atau online," kata Ismardi.
Ismardi menjelaskan, sesuai kalender pendidikan masuk sekolah pasca libur Idul Fitri dimulai 24 Mei 2021 mendatang untuk jenjang SD dan SMP sederajat. Tapi mengingat meningginya kasus Covid-19 di Kota Pekanbaru, aktifitas belajar mengajar tatap muka mustahil dilakukan.
Terkait rencana peniadaan belajar tatap muka tersebut, salah seorang wali murid, Irmayanti mengaku mendukungnya. "Saya pribadi mendukung keputusan pemerintah melakukan belajar online kepada siswa. Karena memang itu lebih aman guna mengantisipasi penularan Covid-19. Walaupun di sisi lain, kondisi ini maenambah beban dirinya. Karena harus lebih fokus mendampingi anak belajar. Berperan ganda, jadi guru ya juga ngurus pekerjaan rumah," tutur warga Kelurahan Meranti Pandak yang memiliki anak duduk di bangku SD dan SMP tersebut. (sri)