Kadisdik Rohil Lantik Delapan Kepala Sekolah Dasar, Minta Tingkatkan Mutu Pendidikan

Kadisdik Rohil Lantik Delapan Kepala Sekolah Dasar, Minta Tingkatkan Mutu Pendidikan
Foto bersama usai pelantikan

WARTASULUH.COM, BAGANSIAPIAPI - Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Rokan Hilir (Rohil), Asril Arif SSos melantik dan mengambil sumpah jabatan delapan Kepala Sekolah Dasar, Jumat (05/05/2023) di kantor Dinas Pendidikan. Kepala satuan pendidikan itu berasal dari lima kecamatan.

Adapun Kepala Sekolah yang dilantik adalah; Aidin Khoir SPd sebagai kepala SDN 014  Bangko Pusako, Sudirman SPd sebagai kepala SDN 002 Bangko Pusako, Tiurnida SPd sebagai kepala SDN 025 Bangko Pusako, Mastura SPd sebagai Kepala SDN 002 Tanah Putih, Oyong Liza SPd sebagai kepala SDN Tanah Putih, Baharuddin SPd sebagai kepala SDN 004 Kubu Babusalam, Yusmiati SPd sebagai  kepala SDN 004  Kubu dan Nurlaila SPd sebagai Kepala SDN 005 Bangko Kiri. 

Dalam kegiatan yang dihadiri beberapa pegawai di lingkungan Dinas Pendidikan tersebut Kadisdik mengucapkan selamat. "Jabatan ini adalah amanah. Maju mundurnya sekolah terletak di pundak bapak ibu yang sudah dilantik ini. Untuk itu diharapkan agar lebih meningkatkan mutu pendidikan serta meningkatkan mutu pelayanan pendidikan, dan meningkatkan kualitas sarana dan prasarananya," pintanya.

Dia juga meminta dalam menjalankan mutu kenerja lebih baik dari sebelumnya  agar sesuai dengan fungsinya. Tantangan pendidikan diakuinya semakin berat. "Untuk itu harus pandai berinovasi, berinprovisasi menggali potensi yang ada," pesannya. (infotorial)