iPhone Segera Sematkan Apple Intelligence, Apa Keunggulannya?

iPhone Segera Sematkan Apple Intelligence, Apa Keunggulannya?
iPhone

WARTASULUH.COM- Apple akhirnya ikut serta dalam pertarungan kecerdasan buatan atau artiicial intelligence (AI) generatif dengan memperkenalkan berbagai fitur baru pada iPhone, iPad, dan Mac.

Dilansir dari AP, Selasa (11/6/2024), Apple menamai teknologi AI terbaru mereka yang akan dirilis sebagai bagian dari pembaruan perangkat lunak gratis akhir tahun ini dengan sebutan “Apple Intelligence”.

Meskipun berusaha tampil sebagai pemimpin dalam teknologi terbaru, Apple dalam acara World Wide Developers Conference secara tersirat mengakui, mereka perlu mengejar ketertinggalan dari Microsoft dan Google yang telah memimpin di bidang AI. Apple mengandalkan ChatGPT buatan OpenAI yang berbasis di San Francisco untuk membuat asisten virtualnya, Siri, menjadi lebih cerdas dan berguna.

“Ini lebih dari sekadar kecerdasan buatan. Ini merupakan langkah besar berikutnya bagi Apple,” ujar CEO Apple Tim Cook.

Siri akan memiliki akses ke ChatGPT secara gratis untuk semua pengguna iPhone dan akan tersedia di perangkat Apple lainnya setelah opsi ini diintegrasikan ke dalam sistem operasi generasi berikutnya. Pengguna ChatGPT akan dapat menyinkronkan akun mereka yang sudah ada dengan mudah saat menggunakan iPhone, dan akan mendapatkan lebih banyak fitur canggih dibandingkan pengguna gratis.

Untuk menandai kolaborasi ini, CEO OpenAI Sam Altman hadir di barisan depan World Wide Developers Conference yang dihadiri oleh pengembang dari lebih dari 60 negara.

“Bersama Apple, kami mempermudah masyarakat untuk memanfaatkan AI,” kata Altman dalam sebuah pernyataan.

Selain memperkaya Siri dengan kemampuan ChatGPT, Apple juga memberikan pembaruan besar pada asisten virtualnya agar lebih menarik dan serbaguna. Siri akan mampu menangani ratusan tugas tambahan, termasuk yang melibatkan perangkat pihak ketiga.

Apple juga akan menggunakan AI untuk memungkinkan pengguna membuat emoji yang disebut “Genmojis” dengan cepat sesuai suasana hati mereka.

Penerapan AI pada iPhone kemungkinan akan memunculkan masalah privasi. Apple berbicara banyak tentang upayanya untuk membangun perlindungan dan kontrol privasi yang kuat pada teknologi AI-nya.

Salah satu cara Apple meyakinkan konsumen bahwa iPhone tidak akan memata-matai mereka adalah dengan memanfaatkan teknologi cipnya sehingga sebagian besar fitur AI diproses di perangkat itu sendiri, bukan di pusat data jarak jauh atau cloud. Hal ini juga membantu melindungi margin keuntungan Apple karena pemrosesan AI melalui cloud lebih mahal dibandingkan apabila dilakukan di perangkat.

Ketika pengguna Apple memerlukan komputasi AI lebih dari yang tersedia di perangkat, tugas tersebut akan ditangani oleh "cloud pribadi" yang dirancang untuk melindungi data pribadi mereka.

AI Apple “akan mengetahui data pribadi Anda tanpa mengumpulkan data pribadi Anda,” kata Wakil Presiden Senior bidang Rekayasa Perangkat Lunak Apple Craig Federighi.