20 Ide Lomba 17 Agustus yang Seru dan Menarik

20 Ide Lomba 17 Agustus yang Seru dan Menarik

WARTASULUH.COM - Momen peringatan Hari Kemerdekaan RI sering dimeriahkan dengan beragam lomba, mulai dari tingkat RT/RW sampai di sekolah dan kantor. Tujuan lomba ini biasanya menguji kekompakan warga.

Jika Anda menjadi panitia dan masih bingung ingin mengadakan apa, simak 20 ide lomba 17 Agustus yang seru dan menarik berikut ini.

Tema Logo HUT RI ke-77 2022

Sebelum masuk ke berbagai ide lomba yang bisa menjadi referensi Anda, mari mengenal dulu logo HUT RI ke-77 2022 yang mengusung tema "Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat". Penentuan tema HUT RI ke-77 2022 ini punya dasar-dasar yang kuat, khususnya kejadian yang melanda Indonesia dan dunia dalam dua tahun terakhir ketika terjadi pandemi Covid-19.

Panitia 17 Agustus pasti sudah menyusun beberapa lomba yang bakal dilaksanakan untuk merayakan HUT RI ke-77. Namun, bagi Anda yang belum selesai menentukan daftar lomba tersebut sebaiknya cek ide lomba 17 Agustus berikut ini yang tak kalah seru dan meriah. Ini dia daftarnya yang bisa menjadi referensi Anda:

1. Panjat Pinang

Panjat pinang adalah salah satu lomba khas yang paling dinanti pada 17 Agustus. Pasalnya, lomba ini memerlukan kekompakan beberapa orang yang diharuskan memanjat batang pohon pinang untuk mendapatkan banyak hadiah menarik. Namun, lomba ini tidak mudah karena batang pohon pinang sudah dilumuri dengan oli bekas atau pelicin lain yang menyulitkan peserta.

Jika panjat pinang yang dilakukan bapak-bapak dirasa mainstream, cobalah ganti dengan peserta yang mengharuskan ibu-ibu memanjat batang pohon pinang tersebut. Selain itu, Anda juga bisa memilih opsi panjat pinang untuk anak-anak SD atau SMP yang juga tak kalah seru dan meriah. Namun, pastikan batang pohon pinang lebih pendek dan dikelilingi oleh panitia yang menjaga keamanan anak-anak peserta lomba.

2. Makan Kerupuk

Lomba makan kerupuk juga tidak pernah absen dalam hajat 17 Agustus. Meski alat dan persiapan yang diperlukan mudah, yakni kerupuk dan tali rafia, lomba makan kerupuk tetap berjalan seru dan meriah. Peserta diharuskan memakan kerupuk yang sudah digantungkan di tali dengan tangan yang menyilang di belakang punggung.

Agar lebih seru dan meriah, panitia bisa sambil menyetel lagu-lagu yang membuat para peserta berjoget saat lomba makan kerupuk. Selain itu, jangan lupa untuk menggoyangkan tali sesekali untuk menambah keseruan sekaligus membuat peserta makin sulit menghabiskan kerupuk tersebut.

3. Balap Karung

Seperti namanya, lomba ini mengharuskan peserta mencapai garis finis dengan menggunakan karung. Lomba balap karung sangat seru karena Anda tidak bisa lari untuk mencapai garis finis, melainkan harus melompat-lompat menggunakan karung bagaikan pocong.

Untuk menambah keseruan balap karung, Anda bisa mencoba untuk memakaikan helm kepada para peserta lomba agar lomba ini terasa seperti balapan sungguhan. Selain menambahkan helm, panitia juga bisa meminta peserta lomba balap karung untuk balapan dengan cara melompat jongkok.

4. Memasukkan Pensil/Paku ke Botol

Lomba 17 Agustus lain yang meriah adalah memasukkan pensil atau paku ke dalam botol. Lomba ini juga bisa diikuti oleh anak-anak agar tambah seru. Nantinya, pensil atau paku bakal diikat dengan tali rafia ke perut peserta dan mereka diminta untuk memasukkannya ke dalam botol.

Hal yang menjadikan lomba ini seru dan meriah adalah para peserta harus membelakangi botol tersebut. 

5. Bakiak

Selain lomba individu, ada juga lomba 17 Agustus yang bakal melatih kekompakan pesertanya. Bakiak menjadi salah satu lomba beregu yang cukup sulit karena mengharuskan setiap individu berjalan seiringan untuk mencapai garis finis. Jika tidak, peserta akan jatuh dan kalah.

Umumnya, bakiak yang digunakan untuk lomba 17 Agustus hanya polos dan bisa digunakan oleh 3 hingga 4 orang. Namun, cobalah untuk memodifikasi bakiak tersebut dengan menambahkan benjolan-benjolan seperti yang terdapat pada sandal refleksi. Dengan begitu, balapan bakiak bakal lebih menantang dan meriah.

6. Gebuk Bantal

Gebuk bantal menjadi salah satu lomba yang cukup populer karena mengharuskan dua peserta beradu ketangkasan dan keseimbangan agar bisa memukul, menghindar, serta menjaga keseimbangan untuk menjadi pemenang.

Agar lebih seru, pastikan gebuk bantal dilakukan di atas batang pohon dan membuat siapapun yang kalah bakal tercebur ke sungai atau kolam. Selain itu, cobalah lakukan gebuk bantal dengan menutup mata peserta sehingga lomba ini menjadi lebih meriah. Gebuk bantal juga bisa dilakukan secara beregu untuk menguji kekompakan peserta.

7. Tarik Tambang

Tarik tambang bisa dibilang salah satu lomba ikonok 17 Agustus karena tak pernah absen setiap tahunnya. Sejatinya, lomba tarik tambang standar pun sudah sangat seru karena menguji kekuatan dan kekompakan tiap regu. Namun, ada cara lain yang bisa Anda lakukan untuk semakin memeriahkan lomba ini. 

Caranya adalah dengan mengharuskan para peserta di setiap regunya untuk menarik tambang sambil berjoget ketika musik diputar. Ini tentu membuat setiap regu bakal berpikir ekstra menyusun strategi untuk berjoget dan tetap menarik tambang sekuat tenaga agar bisa memenangkan lomba.

8. Balap Kelereng

Anak-anak biasanya sering mengikuti lomba balap kelereng saat 17 Agustus. Lomba ini memang terlihat mudah karena cukup menggigit batang sendok yang sudah disimpan kelereng. Namun, lomba ini sebenarnya cukup menantang karena Anda diharuskan menjaga keseimbangan hingga garis finis.

Agar lebih seru, cobalah untuk menambahkan rintangan dalam lomba balap kelereng. Misalnya, dengan menambahkan cone di lintasan dan mengharuskan para peserta berjalan zig-zag seperti sedang ujian SIM. Jangan lupa tambahkan musik agar lomba balap kelereng menjadi lebih meriah.

9. Joget Balon

Ide lomba 17 Agustus lainnya adalah joget balon. Lomba ini cukup mudah dan murah meriah karena hanya memerlukan balon. Peserta yang dipasangkan harus berjoget mengikuti iringan musik sembari menahan balon yang diapit di kening atau jidat peserta.

10. Sepak Bola Daster

Daster adalah pakaian rumahan nyaman yang sering digunakan oleh wanita, terutama ibu-ibu. Namun, kali ini daster bisa dijadikan properti untuk lomba 17 Agustus, yakni sepak bola daster. Para pesertanya bahkan bukan wanita, melainkan para pria dan bapak-bapak setempat.

Jika sepak bola biasa dapat dengan mudah dilakukan, sepak bola daster bakal lebih seru dan meriah karena sulit untuk bermain menggunakan setelan tersebut. Anda juga tidak bisa melakukan nutmeg atau mengolongi pemain lain karena daster menutupi bagian sela-sela kaki lawan.

11. Merias dengan Mata Tertutup

Lomba merias dengan mata tertutup bisa dipilih untuk merayakan HUT RI. Pasalnya, merias dengan mata tertutup belum tentu menghasilkan wajah yang cantik dan anggun.

Alih-alih membuat peserta yang dirias menjadi cantik, merias dengan mata tertutup berpotensi menjadikan muka orang cemong tak karuan. Itulah yang menjadi keseruan lomba ini. Agar lebih lucu, peserta yang selesai dirias bisa langsung melakukan fashion show dan berlenggak-lenggok bak model papan atas.

12. Pukul Air dengan Mata Tertutup

Menutup mata peserta lomba bisa menjadi formula yang membuat lomba 17 Agustus bakal lebih seru dan lucu. Salah satunya dengan melakukan lomba pukul air dengan mata tertutup.

Nanti, peserta diharuskan memukul balon berisi air yang digantung di tali rafia. Namun, mereka bakal mendapat tantangan untuk memukul air tersebut dengan mata tertutup. Agar lebih seru, panitia lomba bisa memutar peserta 3-5 putaran agar pusing sehingga semakin sulit menebak arah balon air yang digantung.

13. Cari Koin di Tepung

Lomba 17 Agustus unik lainnya adalah mencari koin di tumpukan tepung. Namun, peserta tidak diperbolehkan menggunakan tangan untuk mencari koin tersebut. Anda diharuskan menggunakan mulut untuk mencari koin yang dimasukkan ke dalam tepung.

Keseruan lomba ini makin bertambah karena peserta sebisa mungkin untuk menahan agar bubuk tepung tersebut tidak masuk ke mata atau hidung. Meski begitu, wajah peserta dijamin bakal menjadi putih karena baluran tepung. Hal ini tentu bakal mengundang gelak tawa para penonton dan peserta lain.

14. Menangkap Belut

Siapa yang pernah makan belut? Belut memang menjadi salah satu hewan yang lezat dan bergizi untuk dikonsumsi, tetapi menangkap belut perlu keahlian ekstra. Pasalnya, hewan satu ini punya tubuh yang licin sehingga membuatnya lincah untuk kabur dari genggaman tangan manusia.

Jadi, menangkap belut bisa menjadi pilihan ide lomba 17 Agustus yang unik. Nantinya, para peserta diharuskan menangkap belut dengan tangan kosong dan memindahkannya ke wadah lain. Namun, ada jarak antara satu wadah dengan yang lainnya dan peserta dilarang menjatuhkan belut tersebut. Jika terjatuh di perjalanan, maka peserta harus mengulang dari awal menangkapnya.

15. Estafet Tepung

Tepung digunakan di banyak lomba 17 Agustus, termasuk estafet tepung. Para peserta yang terdiri dari 5-7 orang akan berbaris dan mengoper tepung ke belakang secara estafet.

Peserta paling depan di setiap regu bakal mendapatkan piring untuk menampung tepung awal. Tepung tersebut dioper ke peserta lain di belakangnya tanpa balik badan, begitu seterusnya sampai peserta paling belakang. Nanti, setiap regu dengan jumlah alias berat tepung terbanyak bakal menjadi pemenang.

16. Estafet Air

Selain estafet tepung, ada juga estafet air. Caranya hampir mirip seperti estafet tepung, bedanya tiap regu bakal menggunakan baskom untuk memindahkan air dari depan ke peserta paling belakang. Kelompok dengan jumlah liter air terbanyak bakal menjadi pemenangnya.

17. Memasukkan Benang ke Jarum

Memasukkan benang ke jarum adalah kegiatan dasar yang dilakukan saat menjahit. Para ibu mungkin sudah terbiasa melakukannya dengan mudah, beda cerita jika hal ini dilakukan oleh bapak-bapak. Memasukkan benang ke jarum perlu ketelitian dan kesabaran ekstra. Siapa yang duluan berhasil melakukannya berhak menjadi juara.

18. Gigit Uang Koin

Lomba gigit uang koin juga tak kalah seru dan lucu. Nantinya, uang koin bakal ditancapkan ke kulit buah, seperti semangka. Peserta diharuskan mengambil uang koin tersebut dengan cara menggigitnya lalu memindahkan ke wadah lain.

Lomba ini bakal lebih seru jika buah tersebut dilumuri coklat yang bakal membuat licin dan kesulitan para peserta. Selain itu, mulut dan wajah peserta juga dipastikan bakal cemong tak karuan sehingga mengundang gelak tawa penonton.

19. Lomba Minum Jamu Sehat

Jamu adalah minuman sehat yang terbuat dari bahan-bahan alami, seperti tumbuhan. Meski sehat, rasa jamu yang cenderung pahit belum tentu disukai banyak orang. Nah, Anda bisa mencoba mengadakan lomba minum jamu sehat pada 17 Agustus.

Jangan hanya minum jamu dari gelas, tapi jamu dimasukkan ke dalam plastik bening dan digantung dengan tali rafia. Nantinya, para peserta diharuskan meminum jamu tersebut secara perlahan dengan tangan yang melingkar di belakang pinggang. Pemenang lomba ini adalah mereka yang sukses menghabiskan jamu tersebut dengan cepat tanpa memuntahkannya.

20. Makan Biskuit

Bukan lomba namanya jika tidak menantang. Makan biskuit secara normal adalah hal biasa yang tidak menarik, tapi makan biskuit dengan menaruhnya di atas jidat tentu bakal lebih seru dan meriah.

Para peserta diharuskan memakan biskuit yang ada di jidat mereka tanpa bantuan tangan. Jadi, peserta harus menggerakkan wajah secara perlahan agar biskuit tersebut jatuh dan masuk ke mulut. Siapa yang bisa menghabiskan satu keping biskuit dengan cepat tanpa terjatuh bakal menjadi pemenangnya.