Legislator Bengkalis Minta Rekrutmen Calon Sekurity Pertamina Proporsional dan Transparan

Legislator Bengkalis Minta Rekrutmen Calon Sekurity Pertamina Proporsional dan Transparan
Zuhandi SPi

WARTASULUH.COM, SUNGAIPAKNING - PT Pertamina Training and Consulting (PTC) membuka lowongan kerja bagi tenaga sekurity, yang akan ditempatkan di PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Sungai Pakning dan Dumai.Anggota DPRD Bengkalis, Zuhandi SPi meminta proses rekrutmen dilakukan secara proporsional dan transparan.

"Kita berharap penerimaan security Pertamina ini benar - benar transparan dan proporsional. Oleh karena itu Disnaker setempat harus ikut mengawasi," ujar pria yang akrab dipanggil Bang Hamdi ini, Selasa (14/02/2023).

Dijelaskan Anggota DPRD Bengkalis dari Dapil Bukit Batu, Siak Kecil dan Bandar Laksamana ini, sistem proporsional dalam artian untuk PT KPI Sungai Pakning harus diisi pemuda Pakning, begitu juga untuk PT KPI Dumai, diisi juga pemuda-pemuda dumai. "Jangan sampai di Pakning tenaga sekuritynya diimport dari luar. Kita yakin pemuda pakning masih banyak yang layak dan berkompeten," pintanya.

Bang Hamdi juga mewanti - wanti agar dalam rekrutmen ini, tidak terjadi kecurangan-kecurangan sehingga bisa merugikan calon pelamar.

"Mohon kepada peserta pelamar untuk melaporkan, kalau ada indikasi kecurangan serta ada titipan-titipan yang merugikan para calon pelamar," pungkasnya.

Seperti diketahui rekrutmen calon security untuk ditempatkan di Pertamina Sungai Pakning dan Dumai dibuka oleh PT Pertamina Training and Consulting. Berkas lamaran dibuka dari tanggal 8 sampai dengan 15 Februari 2023.

Kesempatan ini ditujukan kepada pemuda - pemuda yang berada di wilayah Kota Dumai dan Sungai Pakning, untuk menjadi tenaga pengamanan di kilang milik Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tersebut. (nji)