Jalan ke Cipang Kiri Hilir Rusak Parah, Aktifitas Warga Terancam Lumpuh Total 

Jalan ke Cipang Kiri Hilir Rusak Parah, Aktifitas Warga Terancam Lumpuh Total 
Kondisi jalan Jalan Banjar Datar menuju Desa Cipang Kiri Hilir dan Cipang Kiri Hulu rusak parah. (Foto: toat)

WARTASULUH.COM, ROHUL - Jalan Banjar Datar menuju Desa Cipang Kiri Hilir dan Cipang Kiri Hulu, yang berada perbatasan Riau-Sumbar, sepanjang 15 kilometer, rusak parah. Aktifitas warga terancam lumpuh total. 

Warga meminta pemerintah segera melakukan perbaikan. Jalan urat nadi warga dua desa di kecamatan Rokan IV Koto itu, sudah mengalami kerusakan sejak November 2023 lalu, hingga kini awal Maret 2024, kurang lebih 4 bulan lamanya. 

Kerusakan jalan semakin hari semakin bertambah setelah banjir awal tahun 2024 melanda dua desa tersebut, hingga akhirnya jalan tanah tersebut saat ini menjadi kubangan, licin dan sulit dilalui. 

Dampak jalan yang rusak parah ini semakin dirasakan warga. Aktivitas pendidikan terganggu. Para pelajar SMP dan SMA di dua desa tersebut sering libur akibat jalan rusak. 

Dibidang perekonomian, harga barang dan kebutuhan pokok mengalami kenaikan yang signifikan, disamping menghadapi ramadhan, harga barang semakin melonjak akibat arus distribusi bahan pangan ke dua desa tersebut tidak lancar. 

Kemudian di sektor pertanian dan perkebunan, hasil kebun seperti komoditi sawit dan karet harga anjlok. 

Kepala Desa Cipang Kiri Hilir, Asri mengatakan pihaknya sudah menyampaikan dari 15 kilometer jalan penghubung dua desa tersebut, hanya 30 persen yang bisa ditempuh, sisanya hancur total seperti bubur. keadaan jalan yang rusak parah ini sudah disampaikan ke dinas PUPR Rohul dan Dinas PUPR Riau. 

"Kami berharap pemerintah segera memperbaiki jalan kami, kalau tidak ekonomi masyarakat lumpuh total," ujar Asri. (Toat)